Jenggot bukanlah hal yang buruk. Tetapi sepertinya, ada beberapa pria Hollywood yang bingung dengan apa yang harus dilakukan terhadap jenggotnya.
Jika mereka tidak tampan dan terkenal, mungkin itu tidak terlalu penting. Tetapi untuk pria sekelas mereka, sangat disayangkan jika harus menutupi wajah tampannya dengan banyak rambut di wajahnya.
Jenggot panjang membuat penampilan mereka berubah drastis, mereka lebih terlihat seperti tunawisma dibanding aktor Hollywood. Mereka terkesan tidak pernah merawat diri. Beberapa dari mereka, bahkan hampir tidak bisa dikenali. Dan inilah 7 jenggot selebriti paling menjijikkan.
1. Andrew Garfield.
Akhir-akhir ini, Andrew Garfield terlihat seperti orang yang baru keluar dari gua. Satu-satunya cara kita bisa mengenalinya karena ia memiliki pacar mungil, Emma Stone. Kita tidak tahu apa yang merasukinya untuk menumbuhkan jenggot. Kami berharap ini demi perannya dalam sebuah film "Remaja Serigala", mungkin? Dan bukan karena ia telah menyerah pada penampilannya. Mungkin ia perlu diingatkan bahwa ia adalah seorang aktor, ia perlu lebih memperhatikan kebiasaan untuk merawat diri. Semakin panjang jenggotnya, Andrew semakin terlihat kurang menarik. Ia mungkin tidak menyadari hal itu, tapi tidak dengan kami. Kami bahkan tidak bisa membayangkan, bagaimana bisa Stone menciumnya dengan semua rambut di janggutnya itu?
2. Brad Pitt.
Brad Pitt memiliki struktur wajah yang sempurna, kulit yang bagus dan rambut yang luar biasa. Anehnya, ia lebih memilih untuk menumbuhkan jenggotnya yang justru terlihat tidak cocok untuk Pitt. Satu hal yang sesuai untuk dirinya adalah mencukur bersih jenggotnya. Menurut Pitt, salah satu alasan ia menumbuhkan jenggot adalah karena bosan. Mungkin dengan membesarkan enam orang anak dan sukses berkarier di dunia film, membuatnya tak punya banyak waktu untuk mencukur jenggotnya.
3. Mel Gibson.
Mungkin Gibson tidak lagi semuda dulu, yang memegang gelar sebagai salah satu pria paling seksi di dunia. Tapi itu bukan berarti ia tidak perlu merawat diri. Gibson memiliki penampilan terbaik, ketika ia mencukur bersih seluruh jenggotnya. Ia masih punya waktu beberapa tahun di industri film, jadi, jika ia ingin dianggap sedikit lebih serius, ia mungkin harus menyingkirkan jenggotnya.
4. Tom Hardy.
Ketika aktor Inggris ini ditanya apakah ia bisa mencukur semua jenggotnya untuk pemotretan, ia bersi keras untuk mempertahankannya. "Saya tidak akan mencukur jenggot saya," ucap Tom. Nampaknya, ia adalah pria yang suka melakukan sesuatu sesuka hatinya dan tidak suka diatur.
5. Bradley Cooper.
Bradley Cooper memiliki struktur wajah yang besar, mata biru dan senyum yang mempesona. Ketika ia baru bercukur, ia hampir selalu terlihat sempurna. Lain cerita saat ia menumbuhkan jenggotnya. Kami tidak keberatan jika ia memiliki sedikit rambut di wajah asalkan tidak berlebihan. Ketika ia membiarkan jenggotnya tumbuh panjang, ia lebih terlihat seperti tunawisma dibanding bintang besar. Hal ini sudah banyak terlihat pada selebriti laki-laki. Begitu mereka mulai berjenggot, penampilan mereka berubah sama sekali, tapi tidak untuk menjadi lebih baik.
6. Jared Leto.
Ketika ia masih muda, semua orang tahu betapa menariknya dia. Namun, selama beberapa tahun belakangan, nampaknya ia telah menyembunyikan ketampanannya dari masyarakat. Ia terus memanjangkan rambutnya, menumbuhkan jenggot dan mengubah cara berpakaiannya. Satu kata untuk menggambarkan gayanya sekarang, aneh.
7. Ryan Gosling.
Ryan Gosling terlihat baik dengan sedikit rambut di wajah, bahkan terlihat gagah. Namun, ketika ia membiarkan jenggotnya tumbuh, ia tampak terlihat berat. Jenggot bukan teman yang cocok untuk Gosling. Seseorang perlu memberitahukannya, agar ia menghindari jenggotnya tumbuh lagi di kemudian hari. Struktur wajahnya terlalu bagus untuk disembunyikan di balik jenggotnya.